Ada faedah penting yang disampaikan Syaikh Muhammad bin ‘Abdul Wahhab pada ayah bunda dan anak kita dalam kitabnya Tsalatsah Al-Ushul.
- Allah itu Rabb kita
- Allah itu Tuhan semesta alam dan kita bagian dari alam semesta
- Allah itu pemberi berbagai macam nikmat
- Hanya Allah yang berhak disembah
Apa itu Rabb?
Rabb itu diambil dari kata at-tarbiyyah.
Syaikh Muhammad At-Tamimi dalam Tsalatsah Al-Ushul mengatakan: “Tuhanku adalah Allah yang telah memeliharaku (at-tarbiyyah) dan seluruh alam dengan nikmat-nikmat-Nya.”
Allah Sebagai Rabb Berarti Hanya Allah yang Disembah
Allah yang telah mengatur dan memberikan nikmat pada kita, dialah yang berhak untuk diibadahi.
Kita itu Bagian dari ‘Aalamiin
‘Alaam itu segala sesuatu selain Allah. Disebut ‘aalam (artinya: tanda) karena Allah itu jadi tanda bahwa Dia mencipta, menguasai, mengatur segala-Nya.
Allah itu Rabbul ‘Aalamiin
Allah itu Rabbul ‘aalamiin artinya Allah yang telah memberikan kita nikmat, Allah yang menciptakan kita, Allah yang menguasai kita, dan Allah yang mengatur sesuai kehendak-Nya.
Artikel Ruqoyyah.Com
Baca Juga: